Laporan Akhir 2 Modul 2

Laporan Akhir Percobaan 2

Menampilkan LM35 ke LCD


1. Kondisi[KEMBALI]

Pada percobaan ini dipilih kondisi 2, yaitu bila suhu yang terbaca pada LCD menunjukkan suhu kisaran 20-25 derajat celcius, maka 1 LED merah akan menyala.

2. Alat dan Bahan[KEMBALI]

a. Alat

USB Arduino
Project Board
Jumper

b. Bahan

Resistor 220 Ohm
LED Merah (Output)

Potensiometer 10k Ohm (input)

LCD (output)

Sensor Suhu LM35 (Input)

c. Komponen Lain

Arduino Uno

3. Rangkaian Percobaan[KEMBALI]

Rangkaian Percobaan 2

4. Prinsip Kerja Rangkaian[KEMBALI]

Rangkaian diatas bertujuan untuk menampilkan suhu yang dibaca oleh sensor suhu LM35 pada sebuah LCD 16x2, dan sesuai dengan kondisi 2 yaitu ketika LCD menampilkan suhu berkisar antara 20-25 derajat celcius, sebuah LED merah akan hidup. Pada rangkaian ini, sensor suhu LM35 terhubung ke pin A0 sebagai input arduino. Data suhu yang dibaca oleh LM35 berupa data analog, dikirimkan ke arduino melalui input A0. Pada arduino dijalankan program untuk menghitung nilai suhu dalam derajat celcius. Nilai inilah yang akan ditampilkan pada LCD. Setelah data tersebut diolah oleh arduino sesuai program, data dikeluarkan pada pin output 2-7 arduino yang terhubung ke LCD. Pada pin output 8, dipasangkan sebuah LED merah yang akan hidup ketika suhu yang ditampilkan oleh LCD antara 20-25 derajat celcius. Pada arduino diinputkan program berikut:

#include <LiquidCrystal.h>  //Deklarasi library LCD
#define LM35 A0  //Deklarasi pin A0 untuk LM35
LiquidCrystal lcd(2,3,4,5,6,7); //Deklarasi pin 2-7 untuk LCD
int nilaiSuhu;    //Deklarasi variabel nilaiSuhu
void setup()                     //Semua kode dalam fungsi ini dieksekusi sekali
{
pinMode(A0, INPUT);   //Deklarasi pin A0 sebagai OUTPUT
pinMode(8, OUTPUT);
lcd.begin(16,2);               //Dimensi LCD yang digunakan
}
void loop()                       //Semua kode dalam fungsi ini dieksekusi berulang
{
nilaiSuhu=((5*analogRead(LM35)*100.00)/1024);   //Mencari nilai Suhu
lcd.clear();     //Menghapus layar LCD
lcd.setCursor(0,0);    //Menentukan posisi kursor pada awal penulisan
lcd.print("LM35 Sensor Suhu");  //Menampilkan text pada LCD
lcd.setCursor(0,1);    //Menentukan posisi kursor pada awal penulisan
lcd.print(nilaiSuhu);    //Menampilkan nilaiSuhu pada LCD
for(int nilaiSuhu=20; nilaiSuhu<=25; nilaiSuhu++){ //Jika suhu berkisar antara 20-25, maka LED akan //aktif
  digitalWrite(8, HIGH);
}
if(nilaiSuhu<20){ //Jika suhu dibawah 20, maka LED akan mati
  digitalWrite(8, LOW);
}
if(nilaiSuhu>25){ //Jika suhu diatas 25, maka LED akan mati
  digitalWrite(8, LOW);
}
delay(100);    //Waktu delay 100 ms setelah dieksekusi
}

Saat program diatas diupload ke arduino, program tersebut akan dijalankan dan hasilnya dapat dilihat pada video diatas.

5. Video Percobaan[KEMBALI]


6. Analisa[KEMBALI]

a. Analisa prinsip kerja dari sensor suhu LM35 pada rangkaian!

Jawab: Sensor suhu LM35 mendeteksi suhu disekitar dengan output berupa tegangan. Setiap 1 derajat celcius, LM35 menghasilkan tegangan 10 mV. Pada rangkaian, output LM35 yang merupakan sinyal analog terhubung ke pin input A0 arduino. Arduino akan memproses sinyal analog tersebut berdasarkan program yang telah dimasukkan ke arduino sehingga akan ditampilakan secara digital pada LCD.

b. Analisa pengaruh PWM pada percobaan!

Jawab: Pada percobaan 2, pin output 3, 5, dan 6 arduino yang merupakan pin PWM terhubung ke LCD. Pada percobaan, pin tersebut hanya berlogika LOW dan HIGH, yang artinya setiap siklus, pin tersebut bekerja hanya pada rentang 0 (0 Volt) dan 255 (5 Volt). Output ini digunakan agar LCD dapat diaktifkan.

7. Link Download[KEMBALI]

Download Datasheet LCD [disini]

Download Datasheet LM35 [disini]

Download Datasheet Potensiometer [disini]

Download Datasheet LED [disini]

Download Datasheet Resistor [disini]

Download Datasheet Arduino Uno [disini]

Download Video Percobaan [disini]

Download Koding Arduino [disini]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar